Sudah Resmi Cerai Sejak Maret
Lee Si Young menikah dengan seorang pengusaha pada 2017 dan memiliki seorang putra. Namun, pada awal 2025, ia mengumumkan perceraiannya yang kemudian diselesaikan secara hukum pada bulan Maret.
Meski perpisahan itu cukup mengejutkan publik, aktris kelahiran 1982 ini tetap aktif di dunia hiburan dan sempat tampil di beberapa judul drama Korea.
Keputusan Lee Si Young menjalani kehamilan bayi tabung pasca-cerai memicu berbagai reaksi. Banyak warganet memuji keberaniannya mengambil keputusan besar, apalagi tanpa dukungan dari pihak mantan suami. Namun, ada juga yang mempertanyakan sisi etis dan legalitas dari proses tersebut, meski Lee menegaskan semua dijalankan sesuai hukum yang berlaku.
Saat ini, Lee memilih tetap fokus menjaga kesehatan kehamilannya dan mempersiapkan kelahiran sang bayi. Ia juga belum mengungkap apakah akan kembali ke layar kaca dalam waktu dekat.