PKS dan PKB Disinyalir Merapat ke KIM, Anies Baswedan Terancam Tersingkir?

PKS dan PKB Disinyalir Merapat ke KIM, Anies Baswedan Terancam Tersingkir?
PKS dan PKB Disinyalir Merapat ke KIM, Anies Baswedan Terancam Tersingkir?

C&R TV – Sufmi Dasco Ahmad, Ketua Harian Partai Gerindra, baru-baru ini mengonfirmasi bahwa lebih dari tiga partai politik akan bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Di antara partai-partai tersebut, PKB dan PKS akan menjadi anggota utama yang berkoalisi dalam beberapa Pilkada mendatang. “Kami telah berkomunikasi dengan PKS beberapa kali. Mereka akan bergabung dalam sejumlah Pilkada, termasuk di Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Barat,” ujar Sufmi Dasco Ahmad

Kendati demikian, langkah PKS ini muncul di tengah ketegangan dengan pendukung Anis Baswedan. Para pendukung Anis telah melakukan demonstrasi di depan kantor DPP PKS Jakarta, mendesak agar PKS tetap konsisten dalam mendukung Anis Baswedan untuk Pilgub Jakarta. “Kami berharap PKS tidak mengubah haluan dan tetap mendukung Anis Baswedan,” kata salah satu pendukung Anis dalam aksi tersebut.

Bacaan Lainnya

Di sisi lain, masyarakat Betawi yang tergabung dalam poros Jakarta meminta PDIP untuk menolak strategi kotak kosong dalam Pilkada Jakarta dan mendukung Anis Baswedan sebagai calon gubernur. Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidayat, menyebutkan bahwa PDIP kini menghadapi tantangan politik yang signifikan. “Kami melihat adanya indikasi bahwa kotak kosong akan menjadi pilihan dalam Pilkada Jakarta. Padahal, kami memiliki banyak calon potensial dari warga Betawi,” ungkap Djarot Saiful Hidayat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *